Semua orang membutuhkan hiburan, baik itu mendengarkan musik atau menonton film. Kini hal tersebut lebih mudah dilakukan menggunakan smartphone yang mendampingi kegiatan sehari-hari. Nah, agar pengalaman menikmati hiburan makin maksimal dengan kualitas suara yang premium, kamu bisa mencoba Samsung Galaxy Buds. Produkwearable baru dari Samsung ini menghasilkan audio maksimal berkat teknologi AKG.
Denny Galant, Head of Product Marketing, IT & Mobile, Samsung Electronics Indonesia, mengatakan bahwa Samsung Galaxy Buds adalah wireless earbuds bagi mereka yang ingin menikmati musik dengan suara lebih jernih karena dilengkapi AKG Sound.
“Dengan kualitas audio premium, desain wearables ini sangat nyaman dan mudah digunakan. Perangkat ini sempurna menunjang gaya hidup sehari-hari next generation yang ingin konektivitas tanpa batas,” ucap Denny.
Fitur Samsung Galaxy Buds
Desain yang ringkas dan ergonomis dari Galaxy Buds cocok bagi segala jenis telinga, sehingga nyaman dipakai seharian. Perangkat ini disertai dengan casing simple yang bisa dimasukkan kantong, sehingga gampang dibawa kemana-mana. Saat casing dibuka di dekat smartphone, otomatis tampil notifikasi untuk menghubungkan perangkat.
Daya tahan baterai pun cukup awet, bisa bertahan sembilan jam saat terhubung dengan koneksi Bluetooth dan menelpon sampai enam jam. Pengisian daya pun cukup cepat, hanya 15 menit, baterai akan sanggup menghidupkan perangkat sampai 1,7 jam. Baterai juga bisa diisi dengan wireless charging dan device-to device power sharing, sehingga bisa diisi dari Galaxy S10. Jadi lebih irit tempat saat berpergian, karena tak perlu banyak bawa charger.
Asisten digital pintar Bixby sudah terintegrasi pada Galaxy Buds, sehingga cepat untuk mengaktifkannya tanpa harus memegang smartphone. Panggilan telepon, berkirim pesan atau melihat status baterai perangkat bisa dilakukan hanya dengan perintah suara.
Harga Samsung Galaxy Buds
Harga yang dibandrol pada Galaxy Buds adalah Rp1,9 juta. Sementara ragkaian ekosistem Samsung Galaxy S10 series lainnya, yaitu Galaxy Watch Active harganya Rp3,5 juta. Pemesanan kedua perangkat tersebut bisa dilakukan di Samsung.com Shop dan tujuh mitra e-commerce Samsung.
Ketujuh e-commerce tersebut adalah Blibli.com, Dinomarket, Erafone.com, JD.ID, Lazada, Shopee, Telesindoshop.com. Selama 28 Maret – 14 April 2019 tersedia promo cashback sampai Rp350 ribu dan cicilan 0%. Bank yang menyediakan penawaran cicilan 0% sampai 12 bulan tersebut adalah BCA, CIMB Niaga dan Bank Mandiri.
Spesifikasi Samsung Galaxy Buds
| Warna | Hitam, Putih, Kuning |
| Ukuran | Earbud: 17,5 (W) x 22,5 (D) x 19,2 (H) mm / Case: 70(W) x 38,8 (D) x 26,5 (H) mm |
| Bobot | Earbud: 5,6 gram per earbud / Case: 39,6 gram |
| Konektivitas | Bluetooth 5.0 |
| Sensor | Accelerometer, Proximity, Hall, Touch, Ear on/off detection |
| Baterai | |
| USB | Type-C |
| Speaker | 5.8pi Dynamic Driver |
| Kompatibilitas | Android 5.0 atau yang lebih baru, RAM 1,5GB atau di atasnya |
| Audio | Audio Codec: SBC, AAC, Scalable (Samsung proprietary) |
Eksplorasi konten lain dari Gizmologi.id
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

