Jakarta, Gizmologi – Tokocrypto dan OCBC menghadirkan Kartu Global Debit Spesial, dan dengan kartu ini diharapkan bisa memberikan kemudahan dan keuntungan bagi para nasabah. Jika melihat data dari Badan Pengawas perdagangan Berjangka Komoditi (Bappeti), pertumbuhan transaksi kripto di Indonesia terus meningkat dengan signifikan. Contohnya pada Januari 2024, nilai transaksi kripto sudah mencapai Rp426.69 triliun, yang berarti persentase tersebut melonjak sebanyak 351,97% dibandingkan dengan periode tahun lalu.
Kemudian, Indonesia juga berhasil memperkuat posisinya di ruang aset digital global. Laporan dari perusahaan analitik blockchain, chainalysis, ‘The 2024 Global Crypto Adoption’ mengungkapkan pada tahun 2024, Indonesia sendiri sudah berada di peringkat ketiga. Posisi ini naik empat tingkat dari tahun lalu yang berada di peringkat ketujuh.
Inisiatif dari Tokocrypto dan OCBC ini adalah untuk menarik minat segmen generasi muda, komunitas Web2, dan Web3 dengan beragam manfaat dan fitur unggulan. Melalui kartu debit tersebut, nasabah memiliki solusi pembayaran yang praktis dengan keuntungan bertransaksi lintas negara tanpa repot, dan hal ini akan mengatasi hambatan konversi mata uang asing secara lebih otomatis.
“Melalui kolaborasi ini, komitmen OCBC untuk lebih relevan dengan berbagai target market, termasuk para generasi muda Indonesia. Dengan menggunakan kartu Global Debit Tokocrypto, nasabah bisa menikmati gaya hidup yang kekinian, tetapi juga memiliki kondisi keuangan yang fit menjadi Smart-Spender,” jelas Chinni Yanti Tjhin, Retail Proposition Division Head OCBC.
Baca Juga: Bitcoin Berhasil Sentuh ATH Baru, Dampak Kemenangan Donald Trump?
Kemudahan dan Kenyamanan Kartu Global Debit Tokocrypto

Kartu Global Debit Tokocrypto ini memungkinkan nasabah melakukan transaksi secara global dengan merchant dan ATM dengan logo Mastercard, Cirrus, dan Maestro. Kartu ini menjadi salah satu opsi yang diklaim praktis dan ekonomis untuk berbagai kebutuhan transaksi lintas negara, baik untuk pembelian atau penarikan tunai.
Masih ada beragam benefit lainnya, di mana Kartu Global Debit juga berfungsi untuk menemani para nasabah melakukan perjalanan commuting. Misalnya, jika kamu menggunakan MRT, atau beberapa layanan bus maka kartu ini bisa kamu gunakan. Istimewanya, kamu bisa memanfaatkan kartu ini untuk menggunakan MRT atau layanan transportasi umum di luar negeri, sehingga kartu ini bisa sangat membantu kamu dalam melakukan perjalanan luar negeri.
Dalam kerjasama antara Tokocrypto dan OCBC mereka mengadakan program spesial “Kasih Cashback Anti Holdback” yang berarti seluruh nasabah yang memiliki Kartu Global Debit Tokocrypto berkesempatan untuk mendapatkan Cashback hingga Rp475.000 selama masa promosi, yakni 19 November hingga 30 April 2025.
Co-Branding Card Tokocrypto dan OCBC ini diharapkan mampu menjadi jembatan awal dari industri perbankan dan industri aset kripto serta mendorong peningkatan adopsi aset digital dan semakin memperluas akses masyarakat terhadap layanan keuangan digital. Kemudian, mereka juga ingin menghadirkan pilihan transaksi yang lebih modern dan juga aman, sehingga Tokocrypto dan OCBC akan terus berupaya untuk mendukung kebutuhan generasi muda dalam menjadikan investasi kripto sebagai gaya hidup.
Dukungan untuk Ekosistem Digital yang Berkelanjutan

Langkah strategis ini tidak hanya fokus pada memberikan manfaat langsung kepada nasabah, tetapi juga berkontribusi terhadap penguatan ekosistem keuangan digital di Indonesia. Dengan adanya produk seperti ini, harapannya semakin banyak masyarakat yang terbiasa menggunakan layanan berbasis teknologi blockchain, baik untuk keperluan sehari-hari maupun investasi jangka panjang.
Lebih jauh, kolaborasi ini diharapkan mampu menjadi contoh bagaimana institusi tradisional seperti perbankan dapat beradaptasi dan berkolaborasi dengan entitas berbasis teknologi untuk menciptakan solusi keuangan yang relevan. Dengan meningkatnya adopsi aset digital di Indonesia, potensi pertumbuhan ekonomi berbasis teknologi semakin besar, terutama dengan dukungan infrastruktur pembayaran yang modern dan inklusif.
Mendorong Literasi Keuangan dan Aset Digital
Selain menawarkan kemudahan dalam bertransaksi, Tokocrypto dan OCBC juga ingin mendorong literasi keuangan, terutama terkait dengan aset digital. Melalui kartu ini, nasabah dapat merasakan manfaat langsung dari penggabungan keuangan tradisional dan aset digital tanpa perlu khawatir tentang kompleksitas teknis yang sering menjadi hambatan.
Adanya program “Kasih Cashback Anti Holdback” juga menjadi langkah awal yang menarik untuk mengedukasi masyarakat tentang keuntungan menggunakan solusi keuangan yang modern. Promosi ini diharapkan mampu menarik minat generasi muda untuk mulai memanfaatkan teknologi keuangan yang canggih dan sesuai dengan kebutuhan gaya hidup mereka.
Kerjasama antara Tokocrypto dan OCBC menghadirkan terobosan baru dalam dunia keuangan digital di Indonesia. Kartu Global Debit Spesial ini tidak hanya menjadi solusi praktis untuk kebutuhan transaksi lintas negara, tetapi juga membuka pintu bagi masyarakat untuk lebih memahami dan merasakan manfaat dari teknologi blockchain dalam kehidupan sehari-hari.
Dengan fokus pada kenyamanan, keamanan, dan gaya hidup modern, Tokocrypto dan OCBC berkomitmen untuk terus mendukung kebutuhan finansial generasi muda sekaligus mendorong adopsi aset digital yang lebih luas di Indonesia. Di tengah pesatnya perkembangan industri kripto dan digital, kartu ini menjadi simbol sinergi antara inovasi teknologi dan keuangan yang akan membawa Indonesia menuju masa depan ekonomi digital yang lebih cerah.
Eksplorasi konten lain dari Gizmologi.id
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.


