Jakarta, Gizmologi โ AMD mengumumkan kehadiran sebuah kartu grafis (GPU) terbaru, yakni Radeon RX 6600 Series. Produk ini merupakan hasil terobosan arsitektur AMD RDNA 2 yang mampu memberikan performa 1,3x lebih baik dari kompetitor di pasar kelas menengah.
Salah satu nilai jual yang ditawarkan kartu grafis ini adalah fitur AMD FidelityFX Super Resolution yang memungkinkan PC Gamer untuk meningkatkan framerate dengan resolusi tinggi. Mengingat semakin banyak judul-judul game AAA yang membutuhkan framerate tinggi.
โGenerasi game terbaru menghadirkan perubahan besar dalam visual yang menyerupai asli, sehingga mendorong lebih banyak penggunaan dan performa kartu grafis untuk memenuhi permintaan akan pengalaman gaming 1080p terbaik,โ kata Scott Herkelman, corporate vice president and general manager, Graphics Business Unit AMD, dalam keterangannya, Rabu (14/10/2021).
Kartu grafis AMD Radeon RX 6600 menawarkan kombinasi ideal antara performa dan kualitas visual untuk pengalaman bermain game serta dapat menjadi pilihan ideal bagi konten kreator yang mencari ketajaman visual.
โKartu grafis Radeon RX 6600 untuk membuat pengalaman baru yang menakjubkan ini tersedia bagi lebih banyak gamer PC, memberikan performa kelas antusias namun dengan solusi kelas menengah,โ lanjutnya.
Introducing the @AMD Radeon RX 6600, featuring the legendary #RDNA2 architecture and designed to provide visually stunning, high-refresh rate 1080p gaming. The Radeon RX 6600 is available starting today from AMD partners at retailers worldwide. pic.twitter.com/Kt97kMhI7U
โ Radeon RX (@Radeon) October 13, 2021
Selain itu disematkan pula fitur AMD Smart Access Memory (SAM) yang sekarang juga mendukung kartu grafis AMD Radeon RX 5000 Series. Teknologi SAM memungkinkan performa yang lebih tinggi saat memadukan kartu grafis AMD Radeon RX 5000 atau Radeon RX 6000 Series dengan AMD Ryzenโข 5000 atau Prosesor Desktop Ryzen 3000 Series.
Termasuk kehadiran AMD Infinity Cache yang terintegrasi pada GPU. Sehingga dapat membantu mengurangi latensi dan konsumsi daya untuk memungkinkan performa game yang lebih tinggi dibanding model sebelumnya.
Kartu grafis AMD Radeon RX 6600 series juga akan tersedia dalam beberapa varian seperti ASRock, ASUS, Gigabyte, MSI, PowerColor, SAPPHIRE, XFX dan Yeston. Sistem pre-build dengan kartu grafis AMD Radeon RX 6600 dari OEM dan integrator akan tersedia mulai Oktober 2021 dan dibanderol mulai dari US$ 329.
Eksplorasi konten lain dari Gizmologi.id
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.



