Jakarta, Gizmologi – Setelah resmi memperkenalkan smartphone baru yang terjangkau dengan back cover bisa dilepas, ternyata Nothing masih menyiapkan smartphone baru untuk dirilis tahun ini. Bukan penerus dari Phone (2), melainkan opsi Phone (2a) yang mengusung cip MediaTek Dimensity 7350 Pro—bakal jadi yang pertama di dunia.
Selain merilis smartphone dengan prosesor Qualcomm, Nothing juga sudah hadirkan sejumlah produk yang mengusung cip dari MediaTek, termasuk menghadirkan seri kustom. Tidak lain seperti Phone (2a) yang mengusung cip seri Dimensity 7200 Pro. Atau Phone (1) yang dulu menggunakan Snapdragon 778G versi kustom agar bisa membawa fitur wireless charging.
Cip MediaTek Dimensity 7350 sendiri baru saja diperkenalkan pada pekan lalu, memberikan opsi performa kencang, efisiensi daya lebih baik, serta kemampuan AI lebih tinggi. Versi Pro siap debut di smartphone Nothing terbaru, dan masih belum diketahui apa perbedaannya dibandingkan generasi sebelumnya—selain performanya yang tentu saja lebih kencang.
Baca juga: Chipset MediaTek Dimensity 7300 Energy Debut di Reno12 Series, Apa Bedanya?
Performa CPU & GPU Hingga 30% Lebih Kencang dari Dimensity 7200

Informasi terkait debut cip MediaTek Dimensity 7350 Pro sendiri diunggah oleh pihak Nothing melalui akun X resminya. Lewat postingan tersebut, disebutkan bila cip baru bakal hadir secara eksklusig ke Nothing Phone (2a) Plus. Membawa seri cip berbeda dari versi non-Plus, hadir peningkatan performa yang bisa dibilang cukup menyeluruh.
Disebutkan bila performa prosesor Dimensity 7350 Pro pada Phone (2a) Plus hampir mencapai 10% lebih kencang dibandingkan non-Plus. Tidak hanya itu, performa GPU yang dibawanya juga diklaim 30% lebih ngebut. Sehingga mampu memberikan performa grafis lebih lancar, termasuk ketika menjalankan sejumlah judul game dengan grafis lebih kompleks.
Selain cip Dimensity 7350 Pro, tak banyak yang diungkap oleh Nothing, selain kapasitas RAM hingga 12GB yang mendukung fitur 8GB RAM Booster tambahan. Besar kemungkinan Nothing mengikuti langkah Apple, dengan menghadirkan penawaran smartphone dalam dimensi layar lebih besar, menggunakan embel-embel atau penamaan serupa.
Hingga saat ini, smartphone Nothing masih tak kunjung hadir resmi di Tanah Air. Sementara itu, Erajaya selaku distributor resmi merek Nothing dan CMF, tergolong rutin untuk hadirkan pilihan aksesori wearables terbarunya. Meski masih belum ada tanda-tanda kehadiran smartwatch dan earphone TWS baru dari CMF.
Keunggulan MediaTek Dimensity 7350 Lainnya

Lebih lanjut membahas Dimensity 7350, cip satu ini memiliki arsitektur cukup berbeda dari seri Dimensity 7300, dan justru mirip dengan Dimensity 7200. Proses fabrikasinya disebut sudah menggunakan generasi kedua dari pemrosesan 4nm dari TSMC, sehingga dijamin sudah efisien daya layaknya cip versi flagship.
Sementara untuk arsitektur CPU-nya sendiri, gunakan prosesor Armv9 generasi kedua. Di mana dua inti utamanya, Cortex-A715, memiliki clock speed maksimum 3GHz (vs 2GHz di Dimensity 7200 Pro). Sisanya ada enam inti Cortex-A510 hemat daya yang tidak disebutkan secara gamblang berapa besaran angka clock speed-nya. Yang pasti, Dimensity 7350 sudah mendukung UFS 3.1 dan RAM LPDDR5/4x.
Untuk membantu pemrosesan AI, disematkan MediaTek NPU 657 khusus agar smartphone dengan cip Dimensity 7350 bisa membawa fitur AI eksklusif. Sementara pada sektor fotografi, ISP yang dibawanya sudah mendukung sensor kamera 200MP, dengan perekaman video HDR, sampai resolusi maksimum 4K 30fps.
Eksplorasi konten lain dari Gizmologi.id
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.




