Jakarta, Gizmologi – Membuka tahun 2026 dengan gebrakan teknologi di Las Vegas, Acer kembali memanjakan para gamer dan profesional kreatif. Tidak tanggung-tanggung, Acer merilis empat monitor terbaru dan satu proyektor laser, di mana salah satu bintang utamanya adalah monitor dengan refresh rate yang menembus angka keramat 1000 Hz.
Langkah tersebut menegaskan posisi brand ini dalam mendorong batas performa perangkat keras, khususnya untuk kebutuhan esports yang menuntut presisi sepersekian detik. Selain monster kecepatan tersebut, Acer juga memperkenalkan monitor QD-OLED yang memukau, monitor 5K dan 6K untuk profesional, serta proyektor ramah lingkungan.
Berikut adalah jajaran inovasi terbaru dari Acer.
- Predator XB273U F6: Raja Kecepatan Baru
Bagi pemain esports kompetitif, setiap frame sangat berharga. Menjawab kebutuhan ini, Acer menghadirkan Predator XB273U F6, sebuah monitor 27 inci yang menawarkan kecepatan ekstrem
Secara spesifikasi dasar, monitor ini menggunakan panel IPS dengan resolusi WQHD (2560 x 1440) yang mampu berjalan pada refresh rate 500 Hz. Namun, fitur “killer”-nya terletak pada mode Dynamic Frequency and Resolution (DFR). Saat mode ini diaktifkan, resolusi akan disesuaikan ke HD (1280 x 720), namun refresh rate-nya melonjak drastis hingga 1000 Hz.
Charles Wang, Senior Manager Product Management Digital Displays Acer, menyebut monitor ini sebagai representasi batas baru monitor gaming yang mendefinisikan ulang ekspektasi gamer kompetitif. Didukung teknologi AMD FreeSync Premium dan cakupan warna 95% DCI-P3, visual yang dihasilkan tetap tajam tanpa tearing atau ghosting.
- Predator X34 F3 dan Nitro XV270X P
Selain kecepatan murni, Acer juga memanjakan mata para gamer AAA lewat Predator X34 F3. Monitor lengkung (curved) berukuran 34 inci ini mengandalkan panel QD-OLED yang superior.Kombinasi resolusi UWQHD (3440 x 1440) dan refresh rate 360 Hz menjadikannya pilihan solid untuk gaming maupun menikmati konten multimedia.
Keunggulan utama panel OLED ini ada pada response time super cepat 0,03 ms (GtG) dan rasio kontras rasio 1.000.000.000:1, menghasilkan warna hitam yang pekat dan warna-warni yang hidup.Sementara itu, untuk pengguna yang menginginkan keseimbangan antara gaming dan produktivitas, hadir Acer Nitro XV270X P. Monitor 27 inci ini unik karena menawarkan resolusi 5K (5120 x 2880) untuk ketajaman maksimal. Namun, saat ingin bermain game kompetitif, pengguna bisa beralih ke mode 1440p dengan refresh rate 330 Hz.
Baca juga: CES 2026: LG Perkenalkan CLOiD, Robot Asisten Rumah Tangga
Solusi Acer untuk Profesional dan Home Cinema

Tidak melupakan segmen kreator konten, diluncurkan pula ProDesigner PE320QX. Monitor 31,5 inci ini adalah impian para desainer grafis berkat resolusi 6K (6016 x 3384) yang sangat presisi. Akurasi warnanya dijamin dengan cakupan 99% Adobe RGB dan teknologi panel bebas pantulan, serta dilengkapi fitur cerdas AI ProxiSense yang menghemat daya saat pengguna menjauh dari layar.
Terakhir, untuk hiburan rumahan, pabrikan ini memperkenalkan proyektor Vero HL1820. Ini adalah proyektor laser RGB 4K UHD yang mampu memproyeksikan gambar dengan kecerahan hingga 5.500 lumens. Sebagai bagian dari lini Vero, proyektor ini dirancang ramah lingkungan dengan material plastik PCR 50% dan konsumsi daya yang lebih hemat hingga 50% dibandingkan proyektor lampu konvensional.
Seluruh jajaran produk ini telah diperkenalkan secara global di Las Vegas. Mengenai harga dan ketersediaan spesifik untuk pasar Indonesia, Acer menyarankan konsumen untuk memantau informasi terbaru melalui situs resmi Acer Indonesia.
Eksplorasi konten lain dari Gizmologi.id
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.



