Jakarta, Gizmologi – Direksi PT Smartfren Telecom Tbk pada Jumat (24/11/2023) menghadirkan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) di Ruang Auditorium Lt. 3, PT Smartfren Telecom Tbk, Jalan H. Agus Salim No. 45, Jakarta Pusat. Acara ini dihadiri oleh para pemegang saham dan setelahnya sesi bersama media.
Smartfren sebagai jaringan telekomunikasi telah menghadirkan banyak hal untuk membantu komunikasi di Indonesia menjadi lancar. Terdapat beberapa pencapaian yang dilakukan oleh Smartfren dalam memperluas jaringan telekomunikasi.
Hadir sejak tahun 2015, membuat Smartfren tak henti memberikan inovasinya, hingga di 2023 dan selanjutnya perusahaan mengatakan akan terus berkembang. Di 2023 ini, Smartfren telah meluncurkan paket 100GB untuk harga terjangkau yaitu 100 ribu saja, SP Golf, dan sebagainya.
Baca Juga: Cara Nonton Pertandingan Liga Inggris di Vidio Pakai Smartfren Poin
Smartfren telah memperluas jaringan 4G ke 288 kota dengan BTS lebih dari 46.000. Keberadaan BTS ini sangat penting untuk mentransmisi jaringan 4G ke beberapa daerah. Adapun perkembangan Smartfren juga berpengaruh dalam hasil keputusan RUPSLB perseroan.
Hasil Keputusan RUPSLB Perseroan
RUPSLB Perseroan telah menghasilkan keputusan-keputusan yang dapat dirangkum sebagai berikut:
- Menyetujui pembentukan kelas saham baru Seri D Perseroan dengan nilai nominal Rp. 50,- (lima puluh Rupiah) per saham.
- Meningkatkan modal dasar dari semula Rp. 63 triliun menjadi Rp. 107 triliun, meningkatkan modal ditempatkan dan disetor setelah PMHMETD dilaksanakan dan sehubungan dengan pembentukan kelas saham Seri D. Maka mengalokasikan sebagian saham yang tadinya saham Seri B dan saham Seri C yang belum dikeluarkan menjadi saham Seri D.
- Menyetujui rencana pelaksanaan penambahan modal Perseroan dengan memberikan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (“PMHMETD”), yaitu penerbitan sebanyak-banyaknya 234 miliar saham biasa atas nama Seri D dengan nilai nominal Rp50 per saham.
- Menyetujui perubahan susunan pengurus Perseroan.
Bersamaan dengan keputusan yang dibuat dalam RUPSLB, pada tanggal 25 November 2023, Smartfren telah menyusun susunan anggota Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan. Hasilnya bisa kamu lihat sebagai berikut.
Dewan Komisaris
Di dalam dewan komisaris DR. Darmin Nasution, S.E. ditunjuk sebagai Presiden Komisaris, Ferry Salman sebagai Wakil Presiden Komisaris, dan Ir. Ketut Sanjaya, MSM, menjadi Komisaris Independen.
Direksi
Dalam susunan direksi, Merza Fachys masih ditunjuk sebagai Presiden Direktur Smartfren. Selanjutnya ada empat direktur perusahaan yaitu Andrijanto Muljono, Antony Susilo, Marco Paul Iwan Sumampouw, dan Shurish Subbramaniam.
Saat ini, Smartfren sedang dalam proses untuk merger bersama XL. Namun ternyata proses ini memerlukan waktu yang cukup lama. Selain itu, Smartfren juga mengatakan juga ingin mengembangkan jaringan 5G lebih jauh, namun melihat adanya regulasi dan lain hal sehingga pemerataannya perlu menunggu waktu.
Smartfren tetap fokus untuk mengembangkan UMKM dan membangun komunitas di beberapa daerah di Indonesia. Selain itu, Smartfren juga terus menambah BTS agar beberapa daerah bisa menikmati layanannya dengan nyaman.
Eksplorasi konten lain dari Gizmologi.id
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.



