Jakarta, Gizmologi – Agenda tahunan Next on Netflix kembali hadir memperlihatkan konten film dan serial selanjutnya di tahun 2026 ini. Selain mengumumkan daftar film dan serial yang akan hadir, di acara Next on Netflix 2026 juga disebutkan pencapaian industri film di Indonesia.
Dalam satu dekade, tercatat 90 persen anggota Netflix di Indonesia menonton konten lokal pada tahun 2025 dan 35 tayangan Indonesia berhasil masuk dalam Daftar Top 10 Global Netflix. Di tahun 2026, Netflix siap menghadirkan lebih banyak variasi konten lokal.
Tak hanya tayangan bernuansa kelam dan penuh ketegangan, di Next on Netflix 2026 akan mengeksplorasi romansa, aksi, drama yang menyentuh hati, dan kisah-kisah coming of age. Berikut daftar film dan serial di Next on Netflix 2026.
Baca Juga: Ini Film dan Serial Netflix Januari 2026, Siap Buat Tahun Baruan!
Daftar Film dan Serial di Next on Netflix 2026
Surat untuk Masa Mudaku

Film Surat untuk Masa Mudaku sebelumnya sudah pernah disebut dalam rekomendasi film Netflix Januari 2026. Film garapan sutradara Sim F. ini menghadirkan ikatan tak terduga antara seorang remaja pemberontak dengan seorang pengurus panti asuhan.
Film ini menampilkan kisah tentang harapan, komunitas, dan keinginan universal untuk diterima. Rasa tulus yang mewarnai film ini menjadikannya drama yang menyentuh hati.
Luka, Makan, Cinta

Selanjutnya dalam Next on Netflix 2026 juga diumumkan serial “Luka, Makan, Cinta”, disutradari oleh Teddy Soeria Atmadja. Serial ini memadukan makanan dan romansa dalam kisah tentang seorang koki ambisius, diperankan Mawar Eva de Jongh, yang bekerja di restoran keluarganya.
Saat sang ibu mempekerjakan kepala koki baru (Deva Mahenra), ketegangan meningkat ketika keduanya berkonflik sekaligus menghadapi tekanan untuk menyelamatkan restoran tersebut. Dengan latar belakang pemandangan Bali, serial ini menghadirkan sentuhan khas Indonesia.
Night Shift for Cuties

Datang lagi serial terbaru, Night Shift for Cuties, karya debut tayangan panjang dari Monica Vanesa Tedja dan diproduksi oleh Soda Machine Films. Night Shift for Cuties menghadirkan petualangan menyenangkan yang menyelami dunia fantasi penggemar K-pop.
Serial ini mengikuti kisah bagaimana persahabatan dua rekan kerja di minimarket (Shenina Cinnamon, Nadya Syarifa). Mereka diuji ketika mereka bersaing untuk mendapatkan kesempatan sekali seumur hidup bertemu idola K-pop mereka.
Aku Sebelum Aku

Next on Netflix 2026 juga mengumumkan karya terbaru dari Gina S. Noer yang berjudul Aku Sebelum Aku. Film ini merupakan debut Gina di Netflix.
Aku Sebelum Aku menampilkan Ringgo Agus Rahman dan aktor remaja Bima Sena. Kisahnya mengikuti seorang remaja berprestasi yang terpaksa menghadapi hubungannya yang rumit dengan sang ayah akibat tugas sekolah tentang sejarah keluarga.
Secrets

Secrets merupakan comeback dari sutradara pemenang penghargaan, Ravi Bharwani. Film ini dibintangi oleh Sha Ine Febriyanti sebagai Parni, seorang ibu tunggal yang bertekad untuk membangun kehidupan yang lebih baik bagi dirinya dan putrinya—namun upayanya terancam oleh terkuaknya masa lalu yang penuh kekerasan, termasuk kembalinya sang suami (Abimana Aryasatya).
Film ini termasuk dalam upaya berkelanjutan Netflix Indonesia untuk meningkatkan standar genre ini melalui penceritaan yang kuat dan produksi kelas dunia.
Selain kelima tayangan ini, di Next on Netflix 2026 juga disebut ada film Serangan Balik yang diproduksi oleh Kimo Stamboel dan Edwin Nazir, serta disutradarai oleh pembuat film yang naik daun Sidharta Tata.
Eksplorasi konten lain dari Gizmologi.id
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.



