Jakarta, Gizmologi โ Tidak berhenti hanya pada pengembangan teknologi pengisian daya saja, realme terus ngebut memperbarui lini smartphone-nya dengan fitur-fitur inovatif. Selain seri C, Number, dan GT, kini giliran realme Note Series yang bakal mendapatkan penyegaran. Yakni lewat kehadiran realme Note 60 yang siap meluncur dalam waktu dekat, dengan proteksi maksimal di kelasnya.
Ya, bila Gizmo friends belum familiar, di awal tahun ini realme hadirkan seri baru dengan segmen harga yang justru lebih terjangkau dari C Series, dimulai dari kehadiran seri Note 50 yang saat peluncurannya dijual mulai Rp999 ribu saja. Mendobrak pasar lewat keunggulan menarik seperti desain stylish, layar besar, sampai jaminan performa lancar.
Dan sesuai namanya, realme Note 60 bakal debut dengan keunggulan yang lebih baik lagi, terutama pada segmen entry-level. Konsumen di Indonesia terbilang spesial, karena smartphone ini bakal debut secara perdana, lebih dulu dari negara lainnya di dunia. Sherry Dong, Head of Marketing realme Southeast Asia & South Asia mengatakan bila kehadiran smartphone ini menjadi komitmen perusahaan akan inovasi pada setiap lini produk.
Sherry menambahkan bila realme Note 60 siap didukung dengan ArmorShell Protection, memberikan daya tahan dan proteksi maksimal. โMelalui struktur smartphone yang diperkuat serta berbagai detail proteksi yang kami sematkan, realme Note 60 akan memberikan rasa aman bagi pengguna pada berbagai kejadian yang tidak disengaja. Seperti terjatuh, terkena air, dan berbagai skenario penggunaan harian.โ
Baca juga: realme Punya Fasilitas Tes Kamera Smartphone Mirip IKEA, Otomatis dengan Robot!
Proteksi Lengkap, Diklaim Tahan Goresan & Tekukan

Menjadi negara pertama, realme Note 60 siap debut secara resmi pada 28 Agustus mendatang, dan hadir dengan harga spesial dua hari setelah perilisannya. Salah satu nilai jual utama yang dibocorkan langsung oleh realme Indonesia, adalah ArmorShell Protection pertama di industri. Menjawab salah satu keresahan anak muda yang menjadi target konsumen utama perusahaan.
Proteksi berbasis hardware ini membawa 8 peningkatan struktural utama, termasuk struktur rangka bagian dalam yang diperkuat dengan bahan aluminium die-cast, bantalan khusus yang bermanfaat saat ada benturan, sampai lapisan film sebagai perlindungan berlapis dan layar berdaya tahan tingi. Semua peningkatan tersebut hadir berikan perlindungan maksimal, menjaga smartphone dari beragam skenario kerusakan fisik dalam penggunaan harian.
Selain ArmorShell Protection, realme Note 60 juga bakal hadir dengan sertifikasi IP64, memberikan smartphone realme terbaru satu ini perlindungan lebih jauh dari debu dan cipratan air. Sertifikasi lainnya seperti TUV Rheinland High Reliability Certification juga telah berhasil dikantongi, untuk daya tahan yang bisa diandalkan secara menyeluruhโterutama pada segmen smartphone sejutaan.
Walaupun Kuat, Desain realme Note 60 Tetap Dirancang Tipis

Walaupun sudah dibocorkan kalau harga realme Note 60 bakal sejutaan, realme berani mengklaim bila smartphone ini bakal mampu berikan performa lancar. Berkat penggunaan prosesor octa-core, opsi memori besar hingga 256GB, serta kapasitas RAM sampai 8GB yang bisa ditingkatkan sampai 16GB lewat fitur Dynamic RAM. Membuatnya bisa dioperasikan secara lancar.
Desain realme Note 60 juga dirancang stylish, dibuat tipis dan ringan meski hadir membawa sejumlah fitur proteksi khusus yang superior. Bila diintip dari situs resminya, smartphone ini bakal terasa nyaman dalam genggaman, berkat profilnya yang hanya setipis 7,84mm saja. Tidak hanya itu, dibocorkan sejumlah keunggulan lainnya.
Layar realme Note 60 bakal memiliki refresh rate maksimum hingga 90Hz untuk pergerakan konten lebih mulus, dan realme berikan jaminan 4 tahun pengalaman penggunaan bebas lag. Sementara untuk sektor fotografi, disematkan sensor 32MP yang bakal menjadi kamera realme Note 60 utama untuk membidik gambar.
Eksplorasi konten lain dari Gizmologi.id
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.



