Jakarta, Gizmologi – Dompet digital DANA terus mencoba untuk berikan layanan digital lengkap bagi para penggunanya. Tak sekadar bisa digunakan untuk proses pembayaran tanpa kontak alias cashless, di dalamnya disematkan beragam fitur mulai dari integrasi sistem check-in PeduliLindungi, hingga nantinya bisa digunakan untuk cairkan dana Kartu Prakerja Gelombang 24.
Ini bukanlah kali pertama DANA mendukung program yang dilaksanakan pemerintah tersebut, malah sudah sejak tahun 2020. Kartu Prakerja sendiri diperkenalkan pertama kali oleh Presiden Jokowi pada saat periode Pemilu 2019 lalu, yang kini lebih difokuskan untuk berikan program pengembangan kompetensi sumber daya manusia. Berguna bagi masyarakat yang belum memiliki keterampilan.
Kembali ditunjuknya DANA sebagai mitra dari Program Kartu Prakerja pertegas kepercayaan pemerintah terhadap kapabilitas dan kredibilitasnya, menjadi satu dari sekian jembatan untuk seluruh ekosistem perekonomian nasional. Juga sejalan dengan komitmen DANA terhadap penguatan ekonomi digital nasional—salah satunya lewat program pengembangan kompetensi SDM.
Tingkatkan Ekonomi Digital Masyarakat

Program Kartu Prakerja Gelombang 24 sendiri baru dibuka mulai Kamis (17/3) kemarin, di mana masyarakat dapat mendaftarkan diri lewat situs resmi Prakerja. “Kami menyambut positif dibukanya program Kartu Prakerja Gelombang 24 yang secara nyata telah berkontribusi dalam meningkatkan kapabilitas dan kompetensi masyarakat Indonesia yang terdampak COVID-19,” jelas Agustina Samara, Chief People & Corporate Strategy Officer DANA Indonesia.
Lewat rilis yang diterima Gizmologi (18/3), Agustina juga menambahkan bila pihaknya bakal memastikan kelancaran integrasi bersama pelaksana Program Kartu Prakerja. Supaya daya yang diterima terjamin akurat, sehingga distribusi insentifnya berjalan tepat sasaran. Selain itu, DANA juga bakal terus berusaha berikan edukasi terhadap masyarakat, terkait kemudahaan penggunaan platform-nya untuk menerima insentif tersebut.
Tak dapat dipungkiri, terintegrasinya fitur pencairan insentif dari Kartu Prakerja lewat aplikasi DANA juga tingkatkan jumlah penggunanya. Dari pantauan internal, telah ada lebih dari 83% penerima manfaat tersebut yang berasal dari pengguna baru sepanjang tahun 2021. Penyaluran yang berlangsung secara digital ini juga dapat tingkatkan inklusi keuangan nasional.
Manfaat dana insentif yang diterima masyarakat lewat platform DANA sendiri digunakan untuk kebutuhan yang beragam. 64% di antaranya untuk mengirim uang, selain melakukan top-up pulsa, belanja lewat e-commerce, membayar tagihan serta lainnya. Pengguna DANA yang menjadi peserta Program Kartu Prakerja sendiri akan menerima notifikasi saat lolos verifikasi, begitu pula saat dana insentif berhasil dikirimkan.
Cara Mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 24

Agustina menambahkan, pihaknya berharap agar masyarakat dapat merasakan beragam solusi pemenuhan kebutuhan sehari-hari yang tersedia lewat dompet digital DANA. “Dengan begitu, literasi dan inklusi keuangan digital kelak ikut meningkat,” tutupnya. Lantas bagi kamu yang ingin mendapatkan benefit dari Kartu Prakerja Gelombang 24, caranya cukup mudah.
Jika sudah mendaftar atau memiliki akun sebelumnya, cukup masuk ke situs resmi Prakerja dan pilih “Gabung Gelombang”. Sementara jika belum, pilih menu “Daftar Sekarang” dan masukkan informasi yang diperlukan untuk membuat akun. Nantinya perlu konfirmasi email, kembali ke situs Prakerja, baru mengisi data diri sampai unggah foto KTP. Dilanjutkan dengan tes motivasi dan kemampuan dasar.
Sebagai informasi, Kartu Prakerja Gelombang 24 akan terima sekitar 300 ribu peserta. Pemerintah sendiri targetkan sekitar 2,9 juta orang sepanjang tahun 2022. Lalu untuk nilai insentifnya total Rp2,4 juta, diberikan usai pelatihan yang sudah diselesaikan, sebesar Rp600 ribu per bulan selama 4 bulan.
Eksplorasi konten lain dari Gizmologi.id
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.




